TS ??????????

Bagikan:

Kisah kasih disekolah,itulah setengah lirik lagu yang megawali pagi ini,terlihat semua para anak telah siap untuk menuju sekolahnya.Pandangku tiba-tiba terhenti pada seseorang yang sedari tadi sedang menunggu untuk mengantarnya menuju sekolah,yah….dia tetanggaku yang selalu diantar oleh ibunya kesekolah namanya Rahmah perempuan yang berparas cantik yang diidolakan oleh semua laki-laki didaerah kami,baik,dan pintar.
Tiba-tiba kuteringat dengan cerita Rahmah putri,dia pernah mengatakan kepadaku bahwa ia mempunyai seorang sahabat laki-laki,dia selalu mengutarakan/curhat kepadaku mengenai sahabatnya itu.Terlihat diwajah Rahmah bahwa dia sangat menyukai bahkan senang dengan sahabatnya ini,karena dia bukan hanya seorang laki-laki seperti biasanya tapi dia benar-benar laki-laki yang bertanggung jawab dan selalu membuatnya tersenyum.
Hari itu,yah….sahabatnya menelpon namanya yang masih disamarkan oleh Rahmah dan sampai sekarang masih membuat tanya bagiku,siapa TS itu ???Terdengar mereka sangat akrab dan dekat,Rahmah mengatakan bahwa dia sangat bangga punya dia,Rahmah mengatakan bahwa TS itu telah banyak membantunya dalam berbagai hal.Bahkan saat Rahmah sangat membutuhkan bantuan orang lain,dia selalu datang.
Cerita mereka/persahabatan mereka dimulai saat awal masuk SMA,meski mereka satu sekolah saat dimasa SMP tapi kedekatan mereka belum terlihat saat itu.Dan sekarang bahkan saat Rahmah memiliki seorang pacar pun dia masih setia menjalin persahabatan ini,andaikan dia seorang laki-laki biasanya TS akan meninggalkan Rahmah begitu saja tanpa memperdulikannya.Bahkan saat Rahmah memiliki masalah dengan pacarnya dia selalu setia untuk membantu,meski jujur TS itu pernah mengungkapkan perasaannya kepada Rahmah namun Rahmah tidak mampu untuk menerimanya sebagai seorang pacar ia tidak mampu untuk menjalani ini semua dengan status sebagai seorang pacar.
TS yang selalu berada didekat Rahmah,yang selalu ada saat dia butuh,yang selalu memberikan senyuman ini,apakah ada orang seperti dia,masih adakah orang itu ???Yah…Rahmah sangat beruntung punya dia,harus kuakui dia sangat baik,orang yang akan mendapatkan dia sangaatlah beruntung,meski Rahmah tidak bisa jadi orang itu,tapi dia bisa sebagai seorang sahabat.TS yang selalu menjadi pertanyaan semua teman Rahmah dan aku sendiri sebagai temannya,belum bisa kami ketahui sampai sekarang,meski Rahmah mengatakan sendiri bahwa kami semua satu sekolah sekarang,tapi siapa ?????

Mading SMANTRI: Edisi Jum’at, 19 Mei 2017

Bagikan:

Related Posts

0 Komentar

No Comment.